KOTA MALANG – Feedback berkelanjutan dipertunjukkan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Widya Cipta Husada (STIKes WCH) dalam mematangkan kurikulum program magang kerja di Jepang. Setelah dapat lampu hijau dari LLDIKTI, Kamis, (27/6) pagi ini, STIKes WCH mengundang berbagai Kepala SMA/SMK dari berbagai daerah di Jawa Timur. Salah satunya datang dari Banyuwangi.
Lewat acara bertajuk Workshop Program Magang Kerja Internasional di Jepang, acara dibagi menjadi dua sesi. “Yang satu kita adakan diskusi terkait kurikulum, kompetensi, daya tampung dan pembiayaan, satunya akan diberikan sosialisasi kepada mahasiswa dan kepala SMA/SMK se Malang Raya dan Jawa Timur,” papar Nurya Viandika SST MKes, selaku ketua panitia acara ini.
Wanita yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua IV STIKes WCH Bagian Perencanaan Pengembangan dan Kerjasama mengatakan Perwakilan PT Green Life Co Ltd dari Jepang juga bakal hadir untuk memberikan materi. “Termasuk dari PT. Plus Alpha, yang akan memberi materi tentang kebutuhan tenaga magang di Jepang,” tukasnya.
Ahmad Nasir MPd, Koordinator Kepala Sekolah SMK di bawah naungan pondok pesantren se-Banyuwangi juga memberi sambutan pada acara ini. Ditemui radarmalang.id, Nasir menyatakan terkesan dengan program yang bakal dijadikan pilot project yang dicanangkan STIKes WCH dengan memberikan kesempatan bagi lulusannya agar bisa langsung bekerja di luar negeri.
“Ini yang harus kita buat, saya sudah melihat STIKes WCH ini bagus model hubungan kerjasamanya,” singkatnya.
otal 68 SMK swasta se-Banyuwangi berada dibawah naungan Koordinator Kepala Sekolah SMK dibawah naungan pondok pesantren se-Banyuwangi. Menurutnya, Perguruan Tinggi maupun Pendidikan seperti SMK ataupun SMA memang harus mampu beradaptasi dengan kebutuhan industri yang ada sekarang. “Kalau di luar negeri yang memang dibutuhkan banyak untuk bidang perawatan ini, ya kenapa tidak kita tidak fokuskan ke situ,” paparnya.
Pewarta: Elfran Vido
Penyunting: Kholid Amrullah
Foto: Elfran Vido
0 Komentar